Setelah mengalami perlambatan dalam tiga tahun terakhir, sektor properti kembali mendapatkan pukulan telak dengan adanya Pandemi Covid-19. Meski begitu, hal ini tidak menyurutkan semangat para pengembang untuk terus memenuhi kebutuhan pasar, terutama konsumen yang belum memiliki rumah. Terlebih, Pemerintah telah menggulirkan sejumlah relaksasi dan stimulus di sisi pembiayaan demi mendukung permintaan konsumen. Sebut saja, relaksasi loan to value/financing to value (LTV/FTV) maksimal 100 persen yang memungkinkan konsumen dibebaskan dari kewajiban membayar down payment (DP) atau uang muka.
Sementara yang paling anyar adalah insentif Pajak Pertambahan Nilai (PPN) Ditanggung Pemerintah (DTP) untuk rumah siap huni dengan harga maksimal Rp 5 miliar. Nah, apakah saat ini Anda sedang mencari rumah namun punya dana sangat terbatas? Berhubung sebentar lagi Lebaran 2021, Anda bisa memanfaatkan momentum ini untuk mencari rumah dengan harga terjangkau, mulai dari Rp 100 juta hingga Rp 300 juta. Seperti apa penawarannya? Berikut ini Kompas.com rekomendasikan beberapa pilihan untuk Anda: 1. Grand Kedamean Regency Pemerintah telah mengoperasikan Tol Krian-Legundi-Bunder-Manyar (KLBM) beberapa waktu lalu. Kehadiran jalan bebas hambatan berbayar ini ditangkap sebagai peluang bagi Berkat Jaya Development untuk mengembangkan rumah subsidi.
Mereka mengembangkan perumahan Grand Kedamean Regency yang berjarak 2,5 kilometer dari tol tersebut. Grand Kedamean Regency menempati area seluas 15 hektar yang terbagi dalam beberapa tipe subsidi, mulai tipe 29/60, 30/66, dan 36/72 dengan patokan harga terendah Rp 130 jutaan. Sementara rumah komersial non-subsidi hanya satu tipe yakni ukuran 45/84 meter yang dibanderol Rp 190 juta. 2. Studio Landed House PT Modernland Realty Tbk telah merilis rumah tapak tipe studio di kawasan Modernland Cilejit, Tangerang, Banten. Dengan patokan harga mulai Rp 150 jutaan, perusahaan ini akan membangun 100 unit rumah Studio Landed House yang khusus ditujukan untuk milenial. Rumah tipe studio yang ditawarkan berukuran 13/60 meter persegi. 3. D’Palm Residence Anak usaha Diamond Land, PT Diamondland Citra Propertindo Tbk, meluncurkan klaaster baru di Perumahan D’Palm Residence. Klaster tersebut diberi nama “Elis” dengan luas bangunan 26 meter persegi dan luas tanah bervariasi. Harga yang dipatok pengembang untuk tipe ini sebesar Rp 180 jutaan. Perumahan D’Palm Residence dekat dengan Tol Cinere-Jagorawi (Cijago) dan Stasiun Depok. Klaster ini dilengkapi sistem 1 gerbang (one gate system) dan CCTV 24 jam.
Emerald Land Development menawarkan Neo Casa sebanyak 146 unit rumah di kawasan terintegrasi Emerald Neopolis. Pengembang mematok harga hunian di perumahan ini mulai dari Rp 290 jutaan per unit untuk ukuran 22/45 meter persegi. Meski ukuran rumah yang ditawarkan hanya satu, namun dari sisi desain terdapat tiga pilihan berbeda, yakni Living, Suite, dan Soho. Ketiga tipe rumah ini didesain layaknya unit apartemen yang mengoptimalkan fungsi setiap ruangan seperti ketersediaan mezzanine untuk tempat tidur. 5. Green Golf City Tangerang PT Graha Berkat Unggul mengembangkan salah satu klaster di kawasan Green Golf City Tangerang dengan harga di bawah Rp 200 juta yakni, Tipe Akasia. Tipe ini memiliki luas tanah 60 meter persegi dan luas bangunan 23 meter persegi yang dipatok harga sebesar Rp 175 juta.
5. Green Golf City Tangerang PT Graha Berkat Unggul mengembangkan salah satu klaster di kawasan Green Golf City Tangerang dengan harga di bawah Rp 200 juta yakni, Tipe Akasia. Tipe ini memiliki luas tanah 60 meter persegi dan luas bangunan 23 meter persegi yang dipatok harga sebesar Rp 175 juta.
6. Mutiara Puri Harmoni 2 Vista Land Group membangun Mutiara Puri Harmoni 2 di Cikarang Utara, Bekasi, Jawa Barat. Pengembang ini menawarkan rumah tipe 26/60 meter persegi yang bisa diakses konsumen tanpa DP dan angsuran Rp 1,2 juta per bulan. Sementara bagi konsumen UMKM yang ingin membuka usaha di Mutiara Puri Harmoni bisa mengakses rumah kios (ruki). Terdapat tipe 28/40 meter persegi dengan harga mulai dari Rp 200 jutaan dan potensi captive market 1.500 Kartu Keluarga (KK) serta karyawan yang bekerja di kawasan-kawasan industri sekitarnya. 7. Citra Indah Cibubur Anak usaha Ciputra Group, PT Ciputra Indah, menawarkan hunian dengan harga di bawah Rp 200 juta melalui klaster Bukit Melia 1. Klaster tersebut ditawarkan dalam tiga pilihan tipe yaitu Tipe Melia 1 B (22/90), Melia 2A (30/90), dan Melia 3 BLV (36/90). Khusus Melia 1B, harga yang dipatok pengembang senilai Rp 174 jutaan dan dilengkapi dengan akses transportasi Feeder Busway Citra Indah. Selain itu, kawasan ini juga dapat dijangkau dengan akses Tol Jakarta Outer Ring Road 2 (Cimanggis-Cibitung) dan LRT di Cibubur.